Batu – Kanit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Batu melaksanakan kegiatan koordinasi terkait pelaksanaan coaching clinic di Pondok Pesantren (Ponpes) Manbaul Ulum, Kota Batu. Kegiatan tersebut berlangsung tertib dan lancar, Rabu (30/4/2025).
Koordinasi dilakukan sebagai langkah awal dalam rangka memberikan pembinaan dan edukasi tertib berlalu lintas kepada para santri. Melalui kegiatan coaching clinic, diharapkan para santri dapat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, baik di lingkungan pondok maupun saat berkendara di jalan raya.
Kanit Kamsel menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program edukasi berkelanjutan Satlantas Polres Batu yang menyasar kalangan pelajar dan santri.
“Kami ingin membangun kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas sejak dini, khususnya di lingkungan pesantren,” ujarnya.
Pihak Ponpes Manbaul Ulum menyambut baik rencana kegiatan ini dan menyatakan kesiapan penuh untuk mendukung pelaksanaannya.
Discussion about this post